Minggu, 03 Juni 2012

WAKABA



Wakaba merupakan group boyband asal jepang yang terdiri dari 3 orang yaitu Kameda Dai (亀田大), Matsui Ryota (松井亮太), Tsukamoto Nobuo (塚本伸男). Mereka bertiga bertemu di kelas yang sama di sekolah kejuruan sosial. Di musim panas pada tahun yang sama, Kameda dan Matsui memikirkan untuk menghabiskan waktu luang bersama dengan melakukan berbagai hal. Salah satu hal yang terlintas di pikaran mereka adalah tinju. Namun mereka tidak memiliki keberanian untuk malakukan olah raga ini. So, mereka mancari cara lain menghabiskan waktu musim panas mereka untuk menari dan melakukan surfing. Namun niat ini mereka urungkan juga.

Melihat matsui yang bermain giat klasik, mereka disarankan untuk bermain musik. Oleh karena itu, Kameda membeli sebuah gitar akustik dengan harga 50.000 yen. Saat itu mereka memutuskan untuk hidup di jalanan. Tapi mereka ingin bernyanyi dengan lagu-lagu asli yang ditulis sendiri. Jadi mereka memasukan Tsukamoto ke dalam kelompok, karena ia tertarik untuk menulis dan mereka melanjutkan kehidupan jalanan. 

Lagu pertama yang mereka buat adalah "Osora お 空" (langit). Karena mereka membentuk sebuah kelompok, maka mereka memilih berberapa nama untuk kelompok musik mereka. Hasil akhir yang diambil  adalah "Wakaba" (muda / daun baru). mereka memilih nama "Wakaba" karena sikap terhadap musik tidak bersalah / murni, karena mereka tidak ingin melupakan kemurnian bermusik selamanya dan mereka menyukai hijau.



Jumat, 01 Juni 2012

Hiragana

Menurut wikipedia hiragana (ひらがな、平仮名) adalah suatu cara penulisan bahasa Jepang dan mewakili sebutan sukukata. Pada masa silam, hiragana juga dikenali sebagai onna de (女手) atau 'tulisan wanita' karena biasa digunakan oleh kaum wanita. Kaum lelaki pada masa itu menulis menggunakan tulisan Kanji dan Katakana. Hiragana mula digunakan secara luas pada abad ke-10 Masehi.

Kegunaan Hiragana
  1. menulis akhiran kata (okurigana, 送り仮名). Contoh: okuru (mengirim) ditulis: 送る. Yang bercetak tebal itulah okurigana.
  2. menulis kata keterangan (adverb), beberapa kata benda (noun) dan kata sifat (adjektif).
  3. perkataan-perkataan yang penulisan Kanji-nya tidak diketahui atau sudah lama tidak digunakan.
  4. menulis bahan bacaan anak-anak seperti buku teks, animasi dan komik (manga).
  5. menulis furigana, dikenal juga dengan rubi, yaitu teks kecil di atas kanji, yang menandakan bagaimana suatu kata dibaca. Misalnya:  べんきょう    勉強 する
berikut adalah tabel huruf hiragan :
huruf hiragana

Untuk lebih mudah dalam penghafalan dapat juga diumpamakan dengan sebuah gambar :


Selain huruf diatas ada juga huruf-huruf yang mengalami perubahan perubahan bunyi dengan menggunakan ten-ten ( " ) dan maru (o). Perubahan bunyi ini disebut juga dengan huruf dakuon /bunyi tebal.
hiragana dakuon

terdapat juga yang dinamakan dengan huruf yoon / bunyi konsonan ganda. Huruf ini berasal dari beberapa huruf standar yang diikuti atau digabung dengan huruf Hiragana や (ya), ゆ (yu), よ (yo). Ketiga huruf tersebut harus ditulis lebih kecil daripada huruf standarnya.
hiragana yoon